Jakarta memang identik dengan gedung-gedung bertingkat dan kehidupan modern, tapi bagi yang belum pernah eksplor Jakarta, saya informasikan bahwa di Jakarta juga terdapat kawasan Kota Tua yang di dalamnya berdiri kokoh bangunan-bangunan peninggalan para penjajah.
Melihat padatnya pengunjung, akhirnya saya memilih ngopi di Cafe Betawi biar gak sesak dan bisa ngobrol enak dengan teman saya, tapi selain karena pingin ngopi, sebenarnya saya juga punya modus teselubung yaitu foto-foto interior Cafe Betawi.
Suasana di dalam Cafe Betawi membuat saya seolah berada di zaman Belanda. Dekorasinya vintage, pencahayaannya juga mendukung. Jika ingin makan sambil melihat suasana di depan museum Fatahillah, bisa memilih duduk di lantai dua. Di lantai dua lebih kental lagi suasana zaman dulunya, karena banyak dipajang bingkai yang berisi foto orang zaman dulu.
No comments:
Post a Comment